Mahasiswa PBL Kelompok 2 FKM UNMUHA Aceh Gelar Acara Penutupan Dengan Penyerahan Cenderamata

Suasana penuh kehangatan dan apresiasi terlihat di acara penutupan dan perpisahan mahasiswa PBL Kelompok 2 FKM UNMUHA Aceh, ketika perwakilan mahasiswa, Khansa Navisa memberikan cenderamata kepada PJ Keuchik Gampong Geuceu Kayee Jato. di ruang Perpustakaan Kantor Keuchik Gp. Geuceu Kayee Jato pada hari Kamis tanggal 30 Januari 2025

Mahasiswa FKM UNMUHA Aceh telah melaksanakan kegiatannya PBL ini selama 10 hari yang dimulai dari tanggal 20 Januari  s.d 30 Januari 2025. kegiatan PBL ini bertujuan untuk melatih mahasiswa agar memiliki pengalaman nyata dalam proses pembelajaran.

M. Yasir Mubaraq, selaku perwakilan mahasiswa, dalam penyampaian pesan dan kesannya mengucapkan “Terima kasih kepada masyarakat, Keuchik Gampong dan perangkat Gampong Geuceu Kayee Jato karena telah membantu kami selama 10 hari ini dan juga tanpa bantuan dari masyarakat sekitar, program PBL ini tidak akan berjalan dengan maksimal,” ujarnya.

Pj. keuchik Gp. Geuceu Kayee Jato, Miftahul Chaira Zulada, S.IP mengucapkan terimakasih dan presiasi setinggi tinggi nya atas dipilihnya Gp. Geuceu Kayee Jato menjadi salah satu Gampong dalam Pelaksanaan PBL ini dan semoga kedepannya bukan hanya kegiatan ini saja yang dilaksanakan di Gp. Geuceu Kayee Jato, tapi kegiatan lain juga dapat  dilaksanakan.

Memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan juga mendukung percepatan pembangunan gampong kearah lebih maju serta meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan dan lingkungan, semoga kerja sama ini terus berlanjut harapnya. (ZLK)